- Kantongi Izin Penambahan Prodi, Prof. Herri Ingatkan Mutu Pendidikan
- Call for Proposal Program Matching Fund Tahun 2021
- Penomoran Ijazah Nasional (PIN)
- LLDIKTI Wilayah X Terima Kunjungan Mahasiswa Unilak
- Kegiatan Seminar Nasional Sedza Saintika
- Usul Pendirian dan Perubahan Perguruan Tinggi Swasta serta Pembukaan Program Studi Tahun 2021
- Pembaruan Data PDDIKTI
- Permintaan data dosen tidak aktif
- Arnest Satriani, Dosen Universitas Tamansiswa Meninggal Dunia
- Prof. Herri Serahkan SK Perubahan Bentuk PTS dan Dua SK Izin Penambahan Prodi Baru
LLDIKTI Wilayah X Raih 3 Penghargaan Anugerah Humas Dikti 2020

Majalah LLDIKTI Wilayah X memperoleh
penghargaan sebagai majalah terbaik peringkat ketiga pada kategori LLDIKTI
dalam Anugerah Humas Dikti 2020.
Pada ajang tersebut, LLDIKTI Wilayah
X juga menjadi terbaik ketiga pada kategori Siaran Pers dan Konferensi Pers
serta merupakan terbaik kedua pada kategori kinerja laporan kerja sama Lembaga
Layanan Pendidikan Tinggi.
Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi
Kemdikbud, Prof. Nizam menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada
rekan-rekan media, insan humas perguruan tinggi dan LLDIKTI yang merupakan
garda terdepan dalam menyampaikan informasi pendidikan tinggi.
Baca Lainnya :
- Pengumuman Tender : Pengadaan Jasa Internet LLDIKTI Wilayah X Tahun 2021461 dibaca
- Pengumuman Tender: Pengadaan Jasa Pemeliharaan Gedung Kantor (Cleaning Service) LLDIKTI Wilayah X Tahun 2021614 dibaca
- LLDIKTI Wilayah X Terima Kunjungan Kerja LLDIKTI Wilayah 1478 dibaca
- M. Ali Nur, Dosen Universitas Islam Riau Meninggal Dunia453 dibaca
- Personal Branding, Karakter, dan Komunikasi Efektif740 dibaca
“Selamat kepada insan humas perguruan
tinggi, LLDIKTI, dan seluruh mitranya. Ini merupakan bentuk ucapan terima kasih
kami atas kerja keras semua pihak. Jadilah garda terdepan dalam menyampaikan
informasi pendidikan tinggi, ibarat mata air bagi masyarakat untuk mencerahkan
kehidupan bangsa ini ke depan,” ucap Prof. Nizam.
Atas capain itu, Kepala LLDIKTI
Wilayah X Prof. Dr. Herri, MBA mengucapkan selamat dan terima kasih atas kerja
sama dan kontribusi semua pihak terutama internal LLDIKTI. Semoga kita dapat
mempertahankan dan meningkatkan kinerja di masa yang akan datang dalam rangka
pengembangan dan peningkatan mutu penyelenggaraan pendidikan tinggi, Kamis
(24/12/2020).
"Sebagai perpanjangan tangan
pemerintah, LLDIKTI Wilayah X siap mendukung dan menyukseskan program Ditjen
Dikti Kemdikbud dalam menghadapi tantangan global pendidikan tinggi. Terus
berupaya kreatif dan inovatif dalam memberikan layanan kepada pemangku
kepentingan untuk peningkatan mutu pendidikan tinggi. Termasuk di dalamnya,
penerapan kebijakan Merdeka Belajar - Kampus Merdeka," tutup Prof. Herri
(*)